Jumat, 30 Juli 2010

An Evaluation : A Poem for Me 3 (Sedikit Melankolis Tentang Pasangan Hidup:(sedikit huekss)..tapi serius ini -.-“)

Mungkin belum waktunya bagiku untuk menuliskan atau bahkan memikirkan hal ini
Tapi ada sesuatu yang menggelitik hati ini untuk sekedar bercerita
Tentang apa yang disebut C***a (taulah ya klo ga tak tulis semua)
C***a dalam diam yang selama ini kupendam
Tak akan pernah kubuka sebelum masanya
Tak akan pernah kuungkap sebelum takdirnya
Bukan tuk bermaksud membohongi diri, dan hidup dalam kemunafikan semu
Tapi ini kulakukan hanya untukmu
Bukan bermaksud untuk membuatmu menunggu
Tapi aku yakin ini terbaik untukku dan untukmu
Tidak mau terjerembab dalam hubungan palsu yang membenarkan dengan berbagai dalil semu
Yang benar salahnya pun sebenarnya aku juga tak tahu
Aku ingin cinta ini tetap suci yang muncul dari lubuk hati
Aku ingin cinta ini tetap suci tanpa ternodai
Aku ingin....
Ah itulah yang ingin kusampaikan pada seseorang yang kuharap bisa bertemu
Dalam suasana lain yang menjadi impianku dan juga impianmu...
Cont'd

Ceritaku 2 (Kok bisa masuk Kedokteran)

Siapa sih lulusan SMA negeri ini yang merasa bingung ketika di terima di Fakultas Kedokteran UGM? Serentak mungkin menjawab “tidak ada,justru senang ketika melihat nama kita terpampang di “papan” pengumuman (sudah online sekarang ^^)”. Wah itu tidak berlaku buatku. Ketika aku buka web-nya UGM untuk lihat pengumuman SPMB,astaghfirulloh, aku masuk. Lemes aku liatnya.Lha kok bisa?..begini ceritanya (duduk-duduk..ala ipin & upin)
Sebenernya background-ku adalah suatu ilmu yang banyak dibenci orang, Fisika. Kebetulan aku termasuk exception one, sejakdari SMP aku suka si Fisika itu sampai SMA. Ya sempet main-main lah waktu di SMA. Nah otomatis karena aku suka Fisika maka mudahnya aku akan ambil fisika, ya tho? Tapi lain, akademi militer manjadi sasaranku ketika aku lulus nanti. So,aku daftar deh di ntu akademi militer. Memang bukan bakat kali ya, akhirnya aku di tolak (perih kaya dysmenorrhea : aku jg blm tau perihnya kaya apa :p). Nah satu-satunya jalanku buat nerusin kuliah ya cuma tinggal satu, yaitu SPMB. Dan jadilah seorang anak lulusan SMA terdaftar disini. (nah disini mulai seru..:p)
Pas daftar kan diminta tiga pilihan ya tho. Nah pilihan pertama : fisika UGM, pilihan kedua teknik fisika juga di UIN (ini permintaan ayahku), piliha ketiga kosong (nah lo). Temenku bilang “ di isilah, sayang nek ga di isi”. Ish,bener juga. Trus aku tanya “enaknya di isi apa ya?” Temenku dengan santainya bilang “fakultas yang paling sulit, Fakultas Kedokteran UGM SPMA Nol”. Stress ni anak aku pikir, tapi aku ikut juga.Bener juga itu akan sulit banget buat masuk, Kedokteran dan ga bayar lagi, siapa yang mau nerima?
Akhirnya aku pindahin tu urusan prioritas. Yang kedokteran tak taruh diatas dan yang lainnya ngekor dibawah. Aku tidak tahu bahwa disini nanti menjadi turning point dalam hidupku. Sambil mengucap basmalah aku kumpulin formulir ke panitia. Dan selesai untuk hari itu.
Cont’d..;P

Rabu, 28 Juli 2010

An Evaluation : A Poem for Me 2 ( Saat Mereka Berlari Ku Hanya Duduk Tak Bernyali )

Tak mengerti dengan jalan hidup ini
berdiam diri seolah atau memang sudah mati
Semerbaknya aroma mentari
tak mampu menarik untuk beranjak pergi
pergi dari pergumulan mimpi tak berarti
Kicauan burung gereja di pagi nan sepi
bersemangat untuk manapak hari
mencari secuil rejeki untuk sore nanti
tapi lihat diri, diam tak berarti
seolah pagi bukanlah pagi
tapi lihat diri, berkemul mimpi
mimpi basi yang melenakan ruhani
Kenapa disaat semua berlari mengejar mimpi
diri hanya duduk terdiam tak bernyali
Kenapa disaat semua pergi
diri hanya melamunkan hal yang tak pasti

Mari merenung dan mulai tunjukkan aksi
buktikan bahwa diri tak berhenti
terus berlari, berlari dan berlari
meraih mimpi sampai ajal merenggut jiwa ini

Selasa, 27 Juli 2010

BUSHIDO : Jalan Kesatria (Prinsip Samurai)

Gi – Integritas
Kemampuan untuk membuat keputusan yang benar dengan keyakinan moral dan untuk bersikap adil kepada semua orang tanpa memedulikan warna kulit, ras, gender, agama atau usia.
Yu – Keberanian
Kemampuan untuk mengatasi setiap keadaan dengan keberanian dan keyakinan.
Jin – Welas Asih
Gabungan antara kasih sayang dan kemurahan hati. Prinsip ini berjalin dengan Gi dan menghindarkan samurai dari penggunaan kehalian mereka dengan congkak atau untuk mendominasi.
Rei – Hormat
Kesopanan dan berperilaku pantas terhadap orang lain. Prinsip ini berarti menghormati semua orang.
Makoto – Kejujuran
Bersikap jujur pada diri sendiri sebagaimana kepada orang lain. Artinya bertingkah laku benar secara moral dan selalu melakukan hal-hal dengan kemampuan terbaik.
Meiyo – Martabat
Meiyo dicapai dengan sikap positif dalam berpikir, mengikuti perilaku yang tepat. Keberhasilan merupakan tujuan terhormat untuk diraih.
Chungi – Kesetiaan
Dasar dari semua prinsip. Tanpa adanya dedikasi dan kesetiaan pada tugas yang sedang dikerjakandan kepada sesama, seseorang tak dapat berharap mencapai hasil yang diinginkan.

Senin, 26 Juli 2010

Coretan : Story of mine Chapter 1

Seorang anak kecil bercelana pendek biru tua terdiam di sebuah dipan (kursi.jawa.red) di depan rumahnya yang kecil. Rumah tembok yang nampak tua bercat warna hiju yang hampir pudar. Mungkin kalau tidak segera dicat lagi akan berwarna putih, luntur. Semilir angin sawah dan kicauan burung-burung prenjak menemani anak renungan anak itu. Dia nampak memegang map bertuliskan ijasah SMP . Tak tahu apa yang sedang dipikirkannya tapi raut mukanya mengatakan bahwa ia sedang memikirkan sesuatu yang amat penting dan krusial bagi masa depannya.

Derung kendaraan bermotor lalu-lalang di depan rumahnya yang hijau dan nampak pudar. Memang kebetulan rumahnya berada dipinggir jalan. Jalan kecil tapi ramai karena memang salah satu akses menuju tempat penambangan pasir terbaik di Indonesia (setauku). Anak kecil berseragam SMP itu bernama Mustafa Zaini. Itu aku sendiri. Nama yang bagus yang diberikan oleh nenekku ketika aku menangis untuk pertama kali. Ketika aku bertanya arti nama itu,ayah dan ibuku dengan bangga mengatakan "Mustafa itu artinya terpilih, dan Zaini itu berarti perhiasan". Nama yang bagus memang. Anak yang diharapkan menjadi seorang yang terpilih sekaligus sebagai perhiasan untuk dirinya dan keluarga. Itu terjemahanku sendiri. Aku tidak pernah bertanya apa yang diharapkan oleh orang tuaku dengan memberiku nama tersebut.

Kembali ke anak SMP. Ya, aku baru saja lulus SMP favorit di daerahku. Dan lagi aku menjadi lulusan terbaik kedua di SMP itu. SMP N Mutian yang merupakan SMP tertua di daerahku.Tidak seperti anak-anak yang lainnya ketika lulus kemudian bersenang-senang dan bersiap masuk ke SMA pilihan mereka, aku justru bingung mau ngapain dengan ijasahku ini dan beberapa lembar sertifikat kejuaraan yang pernah aku ikuti. Tak ada gambaran mau kemana.

Keluargaku bukan termasuk keluarga yang kaya raya. Keluarga PNS biasa yang cukup untuk sekedar bertahan hidup. Keluarga yang religius dan aku merasa beruntung karenanya. Keluarga yang selalu mendukung anaknya untuk selalu maju dan berprestasi. Keluargaku terutama ayahku sangat aku hormati (memperhalus kata takut mungkin). Itu membuatku menjadi anak penurut dan menurut beliau itu adalah gambaran anak yang berbakti sebelum aku sadar bahwa aku juga punya hak untuk menentukan jalanku sendiri.

"Fa,besok kamu masuk pesantren saja. Supaya menjadi kyai terkenal. Ikut jalannya kanjeng Nabi",kata beliau pada suatu sore.
Keajaiban terjadi," Pak menawi angsal kulo pengen nerasaken wonten SMA",baru kali ini aku berani mengutarakan pendapatku ke beliau..
cont'd..

An evaluation : A poem for me

When I remember what I`ve done
Feeling ashame with all creation
Never come to my mind
kinds of act that make me worse
than the devil in the base of earth
When I remember what I`ve said
It`s like shedding waste on my face
Just talk a lot with no real act
Do like a liar of big mouth
What a disgusting person I am
Look at the devil`s fang
Who laugh on us with the loud shout
Look at the devil`s eyes
Which shedding tears
Tears of happiness
because we do it everytime again and again.
they say " go on brotha!", you're one of us now
I cry..cry loudly though no one ever heard
I dont know whether my tears can wipe out
many mistakes that I've done..cont'd

Minggu, 25 Juli 2010

Ceritaku..

Ada satu pepatah atau entahlah apa namanya yang berbunyi kaya gini..
Harimau mati meninggalkan belang, gajah mati meninggalkan gading...wuoh pasti kita dah sering mendengarnya..
mungkin itu yang menjadi semangatku selama ini. Lho kok bisa?
"Aku ingin dimanapun aku berada bisa meninggalkan jejak. Jejak yang baik dan mungkin bisa menjadi inspirasi buat orang lain"
Klo dibahasakan lain ya kaya gini : "aku ingin ditulis dilembaran lain selain database mahasiswa. Lembaran yang tentunya berupa lembaran cerita positif yang berguna (mungkin) bagi orang lain atau setidaknya menjadi ceritaku kelak yang akan kuceritakan pada anak-anakku kelak ketika aku sudah tidak disini dan sukses di daerah lain (aminn"\^o^/")
Itu artinya aku tidak ingin menjadi mahasiswa biasa yang bertindak biasa-biasa saja. Aku ingin menjadi mahasiswa biasa yang bertindak lebih dari biasanya. Filosofiku sih simpel,"klo bisa dapat dua, kenapa harus ambil satu. Klo bisa tercatat dilembaran lain kenapa puas tercatat hanya di lembar database. Klo bisa dapat tambahan ilmu atau skills lain kenapa tidak."
Mungkin terkesan sok atau ambisius atau egois..ya terserahlah..itu pendapatorang ,klo aku, asalkan tidak menyusahkan orang lain dan bisa bermanfaat paling tidak buatku sendiri dan klo bisa buat orang-orang yang aku sayangi serta tidak melanggar hak asasi orang lain,jalan teruuuuusss...
Cont'd
(lagi tiduran masih capek habis dari bali "pimnas")